Unit Layanan Terpadu LPMP Jawa Tengah melakukan sinergitas dengan Kantor Dinas
Pendidikan di 35 Kabupaten/Kota serta Kantor Cabang Dinas 13 Wilayah yang ada di Jawa
Tengah. Layanan berbasis web ini akan melayani secara Daring atau Online dan Tatap Muka
kepada semua lapisan masyarakat Jawa Tengah..
Untuk masuk dalam layanan aplikasi Unit Layanan Terpadu LPMP Jawa Tengah ini
1. Klik https://www.ult.lpmpjateng.go.id
2. Masukkan email dan password yang sudah di daftarkan
3. Untuk yang belum mendaftar klik G+ Sign In with Google+ , lalu masuk dengan gmail
4. Masukkan NIK dan Tanggal Lahir lalu klik Verifikasi
5. Jika data tidak ditemukan isikan data profil diri yang diminta dalam aplikasi ULT LPMP ini
6. Klik simpan dan verifikasi
Tampilan Aplikasi Unit Layanan Terpadu LPMP Jawa Tengah |
Di dalam Aplikasi Unit Layanan Terpadu LPMP Jawa Tengah, kita bisa menanyakan perihal : Sertifikasi Pendidik, NUPTK, Penilaian Angka Kredit, Rapor Mutu PMP, Dapodik, Sarana dan Prasarana di LPMP Jawa Tengah, Kerja Sama, Permohonan Informasi, dan Pendidikan Profesi Guru (PPG)
Untuk Layanannya ada 2 cara yaitu secara online dan tatap muka seperti yang sudah dijelaskan diatas
Tampilan Layanan Secara Online |
Tampilan Layanan Secara Tatap Muka |
Unduh Panduan Aplikasi Unit Layanan Terpadu LPMP Jawa Tengah Klik disini
0 komentar:
Posting Komentar